Wajah Baru: Milky Yulian Resmi Nahkodai Komisariat Syariah


LAPMI Metro, Kota Metro - Pelantikan Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam dan Pengurus Kohati Cabang Metro Komisariat Syariah IAIN Metro periode 2018/2019. Pelantikan itu mengangkat tema Revitalisasi Gerakan Komisariat Syariah dalam Mewujudkan Tujuan HMI, dilaksanakan di Sekretariat HMI Cabang Metro, Kamis (08/11).

Pelantikan tersebut pun dihadiri oleh Hasannudin Muhammad dan Suhairi Yusuf (Wakil Rektor I IAIN Metro), yang keduanya merupakan alumni HMI.

Asal dana pelantikan tersebut adalah hasil suwadaya panitia dan kas Komisariat. "Total biaya sejumlah Rp. 800.000,-" jelas Bangun, Ketua Pelaksana di kegiatan itu.


Medi Aristian Demisioner Ketua Komisariat Syariah dalam kesempatannya mintaan maaf karna banyak kesalahan selama menjadi Ketua Umum Komisariat Syariah dan berterimaksih kepada pengrus  yang sudah membantu selama 1 tahun pengurusan kebelakang. Ia juga mengucapkan selamat kepada pengurusan terpilih.

"Selamat kepada teman teman pengurus yang baru saja dilantik. Kita patut berbangga karna hari ini komisariat syariah sudah dinahkodai dengan nahkoda terbaiknya," ujar Medi.

"Hari ini bukan saja kemenangan saya tetapi juga kemenangan kita semua maka dari itu kita wajib melanjutkan perjuangan dan dapat berkontribusi penuh untuk komisariat syariah," tegas Milky Yulian Formatur Komisariat Syariah.

"Organisasi akan gagal apabila tidak ada estafet kepemimpinan kader dituntut untuk menjadi pemimpin dan tulang punggung organisasi. Kita harus mempersiapkan diri untuk menjadi ketum kapan saja," ujar Riki Sanjaya Alam selaku Ketua Umum HmI Cabang Metro.

"Intelektualitas dan keislaman kader HmI harus dikembalikan," ujar Suhairi saat mengisi Stadium General pada kesempatan Pelantikan Pengurus Komisariat Syariah tersebut.

Beliau juga menjelaskan bagaimana seharusnya kader HmI yaitu kader HmI harus memiliki nilai yaitu akademis dan intelektualitasnya tidak lupa harus tetap ada nilai keagamaannya.maka kader hari ini harus cerdas secara intelektual, emosional dan spiritual.[Mundri A]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama